Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Warga Desa Dagan Kecamatan Solokuro - Lamongan, Mengadakan Takbir Keliling

| April 22, 2023 | 0 Views Last Updated 2023-04-22T17:00:31Z



Liputanphatas.com || Lamongan - Untuk merayakan kemenangan setelah satu bulan puasa, warga Desa Dagan Kecamatan Solokuro, Kabupaten Lamongan, mengadakan takbir keliling yang di ikuti 12 musholah juga warga masyarakat se- Desa Dagan, Jum'at (21/4/23).

Acara yang sangat meriah serta satu tahun sekali ini di buka langsung oleh Kepala Desa Dagan Warjidan, serta di hadirin oleh Camat Solokuro Drs. Muhammad Mahfudz, Mm., Kapolsek, Koramil, Kepala Satpol PP, Banser, Babhinkamtibmas, tokoh, agama, tokoh masyarakat dan warga sekitar.

"Alhamdulillah tahun ini bisa ikut meramaikan serta jadi peserta takbir keliling di desa kami "ujar salah satu peserta takbir keliling.

Acara takbir keliling ini sangat meriah karena beberapa tahun kemarin sempat tidak ada kegiatan karena tekendala dengan covid 19.dan tahun ini bisa melaksanakan kegiatan takbir keliling setahun sekali untuk merayakan kemenangan di hari yang fitri ini.


Acara takbir keliling ini juga memperebutkan hadiah dorpres yang diundi oleh panitia jadi setiap peserta takbir keliling si berikan satu kupon satu peserta yang takbir keliling dan setiap musholla mendesain sedemikian rupa antara lain.

Seragam, kelompoknya karena yang ikut takbir keliling ada 12 musholah yang tersebar di Desa Dagan Kecamatan Solokuro Kabupaten Lamongan.

"Alhamdulillah acara takbir keliling ini berjalan lancar tanpa halangan apapun "ujar As'ad Abdul Wasit selaku ketua panitia takbir keliling.

Acara takbir keliling ini jg di meriahkan kesenian tradisional Tongklek "Pusaka Jagad" dan Tongklek "singo legino
Kesenian tradisional kebanggaan Desa Dagan Kecamatan Solokuro Kabupaten Lamongan.

"Kesenian tradisional ini, para pemainnya juga dari anak-anak muda karang taruna Budi Mulya Desa Dagan Kecamatan Solokuro Kabupaten Lamongan," pungkasnya.
(RKM).

Editor: Bairi.
×
Berita Terbaru Update