Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Kabar Tak Sedap Terkait Adanya Dugaan Pemotongan Honor Petugas Pemutakhiran Data Pantarlih

| Juli 25, 2024 | 0 Views Last Updated 2024-07-25T08:02:43Z


Liputanphatas.com || Surabaya - Kabar tak sedap menyeruak ke publik terkait adanya dugaan pemotongan honor petugas pemutakhiran data pemilih (pantarlih). Kasus dugaan tindak pidana itu dialami sejumlah anggota pantarlih di Kecamatan sukomanunggal. 

Pemotongan honor pantarlih itu bermula dari aduan salah satu anggota pantarlih yang tidak mau disebutkan namanya  menyebut dugaan pemotongan terjadi di Kecamatan sukomanunggal. 

Bahkan, ada kecenderungan aksi-aksi culas serupa juga bisa terjadi di kecamatan lain dengan nilai potongan yang variatif.

Kabar tak sedap itu sempat menjadi perbincangan hangat, belum lama ini. untuk menelusuri kebenarannya dengan meminta panitia pemilihan kecamatan (PPK) mencari tahu duduk perkaranya dengan mengumpulkan panitia pemilihan suara (PPS) di kelurahan yang bersangkutan.

“ Ya mas kami menerima Honor hanya 900rb dan 50 di amplop yang berbeda “ungkap petugas pantarlih yang enggan di sebut namanya

Awalnya kami tidak sadar kalau honor itu di potong saat ada rekan dari kelurahan lain memberitahu bahwa yang dia terima 1 juta. 

Kami meyayangkan adanya kejadian hal ini,kalau sudah hak kita ya tolong jangan di potong,

"Harapan kami kepada pps segera lah kembalikan hak kami,,"pungkasnya.


×
Berita Terbaru Update